WEDDING FILM SINEMATIK
LIVE VIDEO DOKUMENTASI
Siraman Adat Sunda 'Ngaras'
Prosesi upacara ngaras dan siraman pengantin adat Sunda seringkali dilakukan biasanya satu hari sebelum akad resepsi pernikahan calon pengantin. Pada prosesi ini calon pengantin pria ataupun wanita memberikan pengabdiannya kepada kedua orang tua dengan mencuci kakinya.

Namun prosesi ngaras biasanya hanya dilakukan calon pengantin wanita. Dalam prosesi sakral ini, biasanya dilanjutkan dengan siraman pengantin, dimana calon pengantin wanita dimandikan oleh kedua orang tuanya disambung sesepuh (orang yang dituakan) di keluarganya.
Mapag Pengantin
Mapag Pengantin adat Sunda adalah sebuah tradisi yang dilakukan sebelum pelaksanaan akad nikah. Mapag Pengantin artinya "memperbaiki pengantin" atau "merapikan pengantin", yang bertujuan untuk mempersiapkan pengantin agar tampil cantik dan tampan di hari pernikahan.
Dalam budaya Sunda, Mapag Pengantin sangat penting karena mempersiapkan pengantin agar tampil cantik dan tampan dalam acara pernikahan. Proses ini juga dianggap sebagai bentuk penghormatan kepada pengantin dan keluarga besar, serta menjadi sebuah momen untuk menguatkan ikatan antara kedua keluarga.
Akad Nikah 
Akad nikah dimaknai sebagai perjanjian antara wali dari mempelai perempuan dengan mempelai laki-laki dengan paling sedikit dua orang saksi yang mencukupi syarat menurut syariat agama. Dalam agama Islam, untuk prosesi pernikahan yang sah ada lima hal yang harus dipenuhi. Yaitu, adanya calon mempelai laki-laki, calon mempelai perempuan, wali dari mempelai perempuan, adanya minimal dua orang saksi, dan terakhir adalah Ijab Qobul. Setelah prosesi Ijab Qobul dilanjutkan dengan prosesi Sawer Pengantin.
Sawer Pengantin
Pada upacara Sawer Pengantin, kedua mempelai akan duduk di kursi sembari dipayungi. Orangtua pun akan memberikan berbagai nasihat diiringi dengan kidung. Sembari memberikan nasihat aka nada pelemparan uang logam, beras, kunit yang diiris tipis dan permen. Setiap barang yang dilempar tersebut memiliki filosofi tersendiri. Uang logam dan beras menjadi simbol kemakmuran, kunyit adalah lambang kejayaan. Sementara permen adalah lambang manisnya kehidupan rumah tangga.
FOTOGRAFI
Back to Top